Tak diragukan lagi, Samsung akan mengungkap Galaxy Note pada sebuah acara yang akan digelar pada 29 Agustus 2012 atau sekitar dua minggu sebelum iPhone baru memulai debutnya.
"Kami berencana untuk mengungkap Galaxy Note di ajang Samsung Mobile Unpacked di Berlin pada 29 Agustus," kata juru bicara Samsung, seperti dikutip PULSAonline via Reuters.
Menurut spekulasi yang berkembang Galaxy Note II kerap dikatakan bakal hadir dengan layar 5.5 inchi, prosesor yang lebih cepat, dan kamera yang lebih baik ketimbang pendahulunya, Galaxy Note. Sebagaimana Galaxy Note yang telah beredar di pasar tampil dengan layar Super AMOLED 5.3 inchi, prosesor dual-core 1.4 GHz, dan kamera 8 MP di bagian belakangnya.
Samsung pada kuartal kedua tahun ini telah mendominasi pasar smartphone dengan menjual lebih dari 50 juta unit di periode tersebut. Kesuksesan Samsung mengamankan pasar smartphone, salah satunya adalah berkat keberhasilan Galaxy Note di pasar.
Nah, diumumkannya Galaxy Note II yang mendahului jadwal rilis iPhone berikutnya yang diperkirakan bakal dilakukan Oktober, tampaknya dilakukan Samsung untuk mempertahankan supremasinya di pasar smartphone dengan perangkat yang lebih segar sebelum gaungnya 'tenggelam' dengan peluncuran iPhone terbaru.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar