Jumat, 14 Oktober 2011

Ponsel Windows Phone Bakal Ikut Adopsi CPU Dual-core dan Teknologi LTE


Selasa, 11 Oktober 2011 20:22
ponsel windows phone Mango (IST)ponsel windows phone Mango (IST)
Ponsel pintar berbasis sistem operasi Windows Phone kini telah mencapai tonggak baru dalam era komunikasi seluler, dengan munculnya update 7.5 Mango. Berbekal software terbaru tersebut, mampu menawarkan fitur multitasking dan perbaikan besar-besaran pada sistem operasinya.

Tak hanya dari sisi software, perangkat keras (hardware) serta konektivitasnya pun harus mendapat sentuhan perbaikan. Seperti penuturan Andy Leess, kepala divisi Windows Phone yang dikutip PULSAOnline via AllthingsD, menginformasikan beberapa detail akan rencana Microsoft untuk Windows Phone.

Menurut Andy Lees, pihaknya berada pada posisi yang baik untuk bertindak sebagai pemain ketiga dalam sistem operasi mobile dunia, dimana sebagai alternatif dari Android dan iOS. Dan, Mango bakal mendukung Windows Phone untuk mendongkrak volume penjualan.

Mengenai CPU dual-core, memang itulah yang sedang digarap saat ini. Hanya saja, Lees tidak mengungkap jadwal kehadirannya di pasar. Untuk saat ini, ponsel Windows Phone paling tinggi berjalan pada CPU single-core 1.5GHz, dan Lees berfikir bahwa sudah dirasa cukup untuk mempersiapkan langkah kedepan menghadirkan smartphone berprosesor dual-core.
Andy Lees, Windows Phone PresidentAndy Lees, Windows Phone President

Pihak Microsoft hingga saat ini masih menunggu sampai perangkat lunak Windows memiliki nilai tambah. Pasalnya, untuk kemampuan multitasking saja diketahui belum lama ini baru bisa, dan tak semua aplikasi mendukung hal itu.

Tentang wacana teknologi LTE, untuk saat ini Microsoft memutuskan tidak menyertakannya dalam ponsel Windows Phone. Hal tersebut dikarenakan chipset generasi LTE sangat boros daya. Microsoft merencanakan teknologi LTE baru akan dihadirkan untuk perangkat Windows Phone di masa mendatang. Namun, sekali lagi Lees tidak menjelaskan kapan hal itu akan terjadi.

Microsoft saat ini sedang menyiapkan update ‘besar’ selanjutnya untuk OS Windows Phone, hanya saja apakah nantinya bakal dibikin konsep update minor terlebih dahulu (seperti NoDo, sebelum Mango) belum ada keputusannya.

Kepala divisi Windows Phone Microsoft itu pun berkomentar tentang kesepakatan lisensi paten antara Microsoft dengan Samsung, dimana dalam nota kesepahaman tersebut Samsung akan memberikan dukungan penuh kepada Windows Phone.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar