Jumat, 15 April 2011

ZTE Indonesia Luncurkan Tablet Android Terbarunya, ZTE Light Tab


Selasa, 12 April 2011 14:55
ZTE Indonesia meluncurkan Tablet PC layar sentuh terbarunya, ZTE Light Tab, hari ini (12/04/2012) di Grand Indonesia, Jakarta. ZTE Light Tab merupakan tablet PC berplatform Android 2.2 dengan suguhan layar 7 inchi.
“Kami bangga dengan kehadiran ZTE Light ini di Indonesia. Bersama dengan tiga distributor kami, yaitu Dinamic Mobile, Solid Sphere dan PT. Prolink Intidata Nusantara, ZTE Light Tab akan dijual dengan harga IDR 2,999,999,- sehingga memungkinkan banyak orang Indonesia untuk menikmati pengalaman baru atas hiburan dan akses internet, terlepas kartu SIM apa yang mereka pilih,” kata Susanto Sosilo, Direktur Divisi Perangkat dari ZTE Indonesia.
Guna memperkenalkan ZTE Light Tab ke pasar yang lebih luas, ZTE Indonesia mengadakan ZTE Light Exhibition Roadshow pada tanggal 11-17 April di Grand Indonesia Mall, 15 -17 April di Kelapa Gading Mall, 14-25 April di Ambassador Mall, serta di beberapa lokasi lainnya.
Selain Indonesia, tablet PC yang hadir dengan beragam fitur berbeda serta memiliki ‘form factor’ ramping dan ringan ini sebelumnya juga telah diluncurkan di wilayah lain seperti Eropa, Jepang, dan Malaysia. Di negara-negara tersebut, pihak ZTE mengklaim tablet Androidnya ini mendapat sambutan hangat. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar