Selasa, 08 Maret 2011

ASUS Canangkan Target Fantastis di Kancah Tablet PC


Senin, 07 Maret 2011 16:27
Sebagai vendor perangkat komputer dan notebook, nama ASUS bisa dibilang cukup berkibar. Namun, di luar kedua segmen tersebut, ASUS sepertinya masih harus ‘berbenah’ untuk melambungkan namanya hingga sejajar dengan para pesaingnya.
Terkait dengan itu seperti dikutip PULSAonline via bgr, dikabarkan bahwa ASUS melalui CEO-nya, Jerry Shen, mengatakan bahwa pihaknya akan berkomitmen untuk platform tertentu, dan itu tak hanya untuk tablet PC. Meski tak menyebut nama, Jerry Shen mengatakan bahwa pihaknya tertarik untuk melirik Android dan Meego untuk disematkan di perangkat netbooknya kelak.
Adapun di kancah tablet PC vendor asal Taiwan ini mencangankan target fantastis yang ingin memposisikannya sebagai pabrikan tablet PC No. 2 di dunia. Tak main-main ASUS berharap bahwa targetnya itu dapat dicapai pada tahun depan.
Nah, demi ‘memenangkan’ persaingan di kancah tablet PC tersebut, Jerry Shen mengungkapkan bahwa tablet besutan ASUS nantinya akan menampilkan layar berkemampuan 3D dan dipersenjatai dengan prosesor quad-core. Kita tunggu saja.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar