Rabu, 09 Maret 2011 16:53 | |
Belum lama ini Samsung memperkenalkan Galaxy Pro, smartphone yang juga anggota terbaru dari klan Galaxy. Hadir dengan konsep candybar-QWERTY dan suguhan layar berukuran 2.8 inchi, Galaxy Pro terlihat beda dengan smartphone Samsung berplatform Android lainnya. Tak hanya itu, keyboard QWERTY juga memposisikan Galaxy Pro sebagai ‘Messaging Smartphone’ yang powerful dengan desain yang kompak. Meski sebagian besar spesifikasinya belum terungkap, namun satu yang bisa dipastikan bahwa Galaxy Pro akan hadir dengan menjalankan Android 2.2 a.k.a Froyo dan akan dipersenjatai dengan prosesor 800 MHz. User interface Galaxy Pro akan dipercantik dengan dukungan TouchWiz hasil kreasi Samsung. Perangkat kamera Galaxy Pro memiliki kemampuan mengabadikan gambar dengan kekuatan 3 MP. Adapun untuk urusan konektivitas sedianya Galaxy Pro akan disokong oleh Wi-Fi, Bluetooth, dan GPS. Beberapa fitur lain beserta waktu rilis dan ketersediaan Galaxy Pro hingga kini memang masih menjadi misteri. Untuk itu, kita tunggu saja perkembangannya. Spesifikasi:
|
Rabu, 09 Maret 2011
Samsung Galaxy Pro, Smarphone Android QWERTY
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar