Kamis, 24 Maret 2011

Motorola Kembangkan Sistem Operasi Baru?


Kamis, 24 Maret 2011 14:09
Sejak beberapa bulan lalu Motorola Mobility memang pernah dilaporkan tengah rajin merekrut beberapa orang ‘software engineer’, termasuk di dalamnya mantan pekerja di Adobe dan Apple.
Terkait dengan itu, menurut sumber yang dekat dengan masalah tersebut seperti dilansir informationweek, dilaporkan bahwa Motorola Mobility disinyalir sedang mengembangkan sebuah sistem operasi berbasis web berkemungkinan sebagai alternatif, selain sistem operasi Android.
Menariknya, ketika diminta komentarnya tentang masalah ini, pihak Motorola tidak menyangkalnya. Meski begitu, pihak Motorola seperti dikatakan juru bicaranya, masih berkomitmen untuk Android sebagai sebuah sistem operasi.    
Jonathan Goldberg, seorang analis di San Fransisco, mengatakan bahwa dirinya juga telah mendengar tentang Motorola yang sedang mengembangkan sistem operasi miliknya sendiri.
Namun, sejauhmana kinerja dari sistem operasi Motorola dan seberapa serius pihak Motorola mencari alternatif selain Android, Goldberg mengatakan belum mengetahui dengan jelas.
Bagaimana perkembangannya, kita lihat saja nanti.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar